Viva Sumsel

 Breaking News
  • Kloter Pertama Embarkasi Palembang Berangkat 12 Mei 2024 VIVA SUMSEL.COM, PALEMBANG – Embarkasi Palembang tahun ini akan memberangkatkan 8.506 jemaah haji. Kloter pertama akan masuk asrama haji pada 11 Mei 2024 dan diberangkatkan menuju Madinah pada keesokan harinya...
  • Indosat dan Mastercard Umumkan Kemitraan Cybersecurity Center of Excellence VIVA SUMSEL.COM, JAKARTA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat or IOH) dan Mastercard hari ini menandatangani nota kesepahaman (MoU) untuk berkolaborasi dalam menjaga ekonomi digital Indonesia melalui peresmian Indosat-Mastercard Cybersecurity Center...
  • Tren Positif, Timnas Indonesia U-23 Gebuk Australia 1-0 VIVA SUMSEL.COM, DOHA – Indonesia meraih kemenangan pertamanya di Piala Asia U 23 2013 Garuda Muda membungkam Australia 1-0 lewat gol Komang Teguh. Indonesia menghadapi Australia di Abdullah bin Khalifa...
  • Polda Sumsel Musnahkan Ribuan Gram Sabu dan 183 Butir Ekstasi VIVA SUMSEL.COM, PALEMBANG – Direktorat reserse narkoba Polda Sumater Selatan musnahkan barang bukti narkoba hasil ungkap kasus sebelum lebaran. Narkoba yang dimusnakan dari delapan laporan polisi dengan 13 tersangka ungkap...
  • PPDB Harus Jauh dari Pungli VIVA SUMSEL.COM, PALEMBANG – Kepala Dinas pendidikan Provinsi Sumatera Selatan H. Teddy Meilwansyah, S.STP, M.M., M.Pd. melalui PLH Drs H Sutoko MSi., mengatakan mengenai substansi PPDB serta dasar hukum yang...

15 Poster SAFE Plus Satu Nominasi Dapat Penghargaan

15 Poster SAFE Plus Satu Nominasi Dapat Penghargaan
Agustus 24
13:03 2016

Viva Sumsel.com – Palembang, Guna menumbuhkan budaya kecintaan akan lingkungan sejak dini Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (BPM-PTSP) kota Palembang. Menggelar kegiatan cinta lingkungan dengan label Students Action For Environmet (SAFE). Kegiatan diisi dengan menggelar lomba menggambar (poster) bertemakan lingkungan dan diikuti oleh siswa-siswi sekolah tingkat SD hingga SMA di kota Palembang.

Kasubag Perencanaan dan Pelaporan BPM-PTSP Kota Palembang, Sri Maryati, mengatakan, Lomba menggambar (Poster) cinta lingkungan diikuti oleh seluruh sekolah di Palembang, sejak mulai dibukanya pendaftaran sebanyak 200 poster yang masuk ke BPM-PTSP. Setelah melalui proses seleksi akhirnya ditetapakan 15 poster plus satu nominasi khusus untuk sekolah SLB yang layak menyandang predikat terbaik.

“Publikasi lombanya telah dilakukan sebulan yang lalu dan penilaiannya sendiri telah dilakukan satu minggu yang lalu hingga didapatkan 15 poster plus nominasi terbaik dan pada hari ini kepada pemenang diberikan uang tabungan serta piagam,” Ujar Sri Maryati saat ditemui usai pemberian hadiah kepada pemenang di Balai Kota Setda Kota Palembang, Rabu, (24/8).

Sri Maryati menjelaskan, program ini di support  penuh oleh International Research and Exchange Board (NGO asal Amerika Serikat)  terutama soal pendanaanya. NGO  ini konsisten memberikan dukungan pendanaan khusunya di bidang lingkungan hidup.

“Mereka (IREB ; Red) memiliki prinsip mendukung sesuatu kegiatan kecil namun memiliki impact yang besar,” imbuh Sri Maryati.

Maka dari itu sasaran kegiatan ini adalah anak-anak sekolah dimana anak-anak tersebut dapat memberikan pemahaman kepada orang tua mereka maupun orang disekitarnya akan pentingnya arti kebersihan lingkungan. Diharapkan dengan pemahaman itu, orang tua dapat tergugah dan turut serta menciptakan kebersihan lingkungan,

“Kami pikir, tema yang kami ambil sangtlah tepat apalagi ditengah-tengah gerakan moral Walikota Palembang yang sedang menggalakkan kegiatan gotong-royong atau bersih-bersih dihari minggu serta operasi semut setiap sabtu di sekolah-sekolah,” paparnya.

Selain menggelar lomba Poster cinta lingkungan, kata Sri Maryati, pihaknya juga mengikutsertakan sekolah-sekolah penerima Adiwiyata dan rekanan BPM-PTSP dalam pameran SAFE di Balai Kota Palembang.

Sementara Sekda Kota Palembang, Harobin Mustafa mengatakan, kegiatan ini hendaknya bukan sekedar seremonial belaka dan kedepan agar dapat menjadi kegiatan rutin dikalangan pelajar namun tentu saja didukung dengan pihak-pihak yang peduli akan lingkungan hidup.

“Pemahaman kebersihan lingkungan sejak dini memang memiliki impact yang besar dikemudian hari, pada dasarnya hampir semua bagian pada sampah itu dapat dilakukan daur ulang yang tentu saja dapat bermanfaat kembali jika digunakan, dan pemahanan akan cinta kebersihan lingkungan sejak dini itulah yang ingin disasar oleh BPM-PTSP bekerjasama dengan IREB,” tutup Harobin. (anz).

 

 

 

 



About Author

redaksi Viva Sumsel

redaksi Viva Sumsel

Related Articles

0 Comments

No Comments Yet!

There are no comments at the moment, do you want to add one?

Write a comment

Only registered users can comment.

Email Subcribers

Loading

MEDIA PATHNER

Banner Partnership

BANNER PARTNERSHIP

Idul fitri 1445 h

Kalender

Agustus 2016
S S R K J S M
« Jul   Sep »
1234567
891011121314
15161718192021
22232425262728
293031  

Banner PARTNERSHIP

Karir Pad Widget