Viva Sumsel

 Breaking News

Joko Siswanto : Bakal Calon Yang Maju Dalam Pilkada Sebaiknya Segera Mengenalkan Diri Ke Publik

Joko Siswanto : Bakal Calon Yang Maju Dalam Pilkada Sebaiknya Segera Mengenalkan Diri Ke Publik
Januari 27
17:06 2017

VIVA SUMSEL.COM, Palembang – Banyaknya nama-nama bakal calon Walikota Palembang dalam bursa yang maju dalam Pilkada 2018 mendatang menandakan iklim demkorasi di kota Palembang berada dalam tataran cukup baik. Demikian dikatakan Pengamat politik dan pemerintah Sumatera Selatan (Sumsel), Joko Siswanto.

Masuknya beberapa nama dari kalangan perempuan menurut Joko membuat Pilkada kota Palembang tahun depan menjadi lebih kompetitif sebab di pilkada sebelumnya masih didominasi laki-laki,

Namun Kata Joko Siswanto yang juga sebagai Rektor Unitas Palembang, faktor gender bukanlah penentu utama melainkan strategi pemenangan, sosialisasi dan pendekatan kepada konstituenlah yang menjadi penentunya

Seperti diketahui, di Kota Palembang, jumlah masyarakat terdidik sudah cukup banyak. Masyarakat dalam katagori ini adalah pemili rasional yang artinya masyarakat yang memiliki ciri khas yang tidak begitu mementingkan ikatan Ideologi  kepada  suatu  partai  politik  atau seorang kontestan.

“Hal  yang terpenting bagi pemilih jenis ini adalah apa yang bisa (dan yang telah) dilakukan oleh sebuah partai atau seorang kontestan pemilu,” ungkap Joko, Jumat (27/1)

Jadi Kata Joko, potensi suara dari masyarakat terdidik ini cukup besar andai saja bakal calon yang maju dalam Pilkada mendatang dapat memanfaatkannya

Selanjutnya ia mengingatkan jika bakal calon ingin maju dalam Pilkada sebaiknya segera mengenalkan diri ke publik, Jika ingin melaju melalui jalur independen bergeraklah dari sekarang.

“Sebab saat ini ada kecenderungan partai politik mengelompok dalam mengusung suatu calon dikarenakan banyak parpol yang tidak memiliki kader yang mumpuni yang akan diusung dalam Pilkada,” imbuhnya

Oleh karena itu Joko berkata, tak heran jika banyak diberbagai daerah terdapat calon tunggal yang hanya melawan kotak kosong saja saat hari H Pilkada maka dari itu bagi bakal calon yang ingin maju segeralah mengenalkan diri ke publik sebab popuralitas itu penting dalam suatu proses politik. (anz)

 



About Author

redaksi Viva Sumsel

redaksi Viva Sumsel

Related Articles

0 Comments

No Comments Yet!

There are no comments at the moment, do you want to add one?

Write a comment

Only registered users can comment.

Email Subcribers

Loading

MEDIA PATHNER

Banner Partnership

BANNER PARTNERSHIP

MARHABBAN YA RAMADHAN

Kalender

Januari 2017
S S R K J S M
« Des   Feb »
 1
2345678
9101112131415
16171819202122
23242526272829
3031  

Banner PARTNERSHIP

Karir Pad Widget