Viva Sumsel

 Breaking News

Lebaran “Wong Kito” Nikmati Indahnya Tugu Belido

Lebaran “Wong Kito” Nikmati Indahnya Tugu Belido
April 28
15:08 2017

VIVA SUMSEL.COM, Palembang – Progres pembangunan tugu belido yang terletak di kawasan Benteng Kuto Besak (BKB) terus mengalami kemajuan, saat ini progres pembangunan sudah mencapai 53 persen dan ditargetkan selesai pada agustus mendatang.

Walikota Palembang Harnojoyo bersama Wakil Walikota Fitrianti Agustinda meninjau langsung progres pembangunan tugu belido tersebut, Jumat (28/4).

Terlihat pondasi dan rangka dari dasar tugu belido sudah berdiri, sementara patung belido sedang dalam pengerjaan di Boyolali dan sebelum lebaran sudah berada di Palembang dan dipasang.

“Sebentar lagi kita akan memiliki ikon Baru, dan ikon baru ini kami pastikan akan sangat luar biasa, seperti merlion park yang ada di Singapura, kalo di Palembang menggunakan ikan belido, akan menyemprotkan air dari mulutnya mengarah ke sungai musi sepanjang 50 meter” Ungkap Harnojoyo.

Lebih lanjut Harnojoyo menegaskan Bulan agustus sudah selesai, bahkan lebaran nanti patung belidonya sudah berdiri,  “sekitar tiga sampai empat Bulan lagi akan selesai, artinya agustus atau paling lama september kita sudah bisa menikmati destinasi wisata baru ini” Ujar Harnojoyo.

Sementara itu Projek Menejer pembangunan tugu belido Alfin menjelaskan saat ini sedang pengerjaan pengecoran plat bawah dan atas,  “Lalu lanjut pemasangan listrik, setelah itu bisa langsung kita pasang patung belidonya yang juga hampir selesai, sedang dikerjakan oleh seniman khusus di Boyolali, bahannnya dari tembaga dilapisi perak, dan sebelum lebaran nanti sudah berada di Palembang dan langsung kita pasang setelah itu tinggal finishinhnya saja, Insya Allah sesuai target Agustus sudah selesai” Terang Alvin. (IzE)

 



About Author

redaksi Viva Sumsel

redaksi Viva Sumsel

Related Articles

0 Comments

No Comments Yet!

There are no comments at the moment, do you want to add one?

Write a comment

Only registered users can comment.

Email Subcribers

Loading

MEDIA PATHNER

Banner Partnership

BANNER PARTNERSHIP

MARHABBAN YA RAMADHAN

Kalender

April 2017
S S R K J S M
« Mar   Mei »
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930

Banner PARTNERSHIP

Karir Pad Widget