Viva Sumsel

 Breaking News

Workshop SIKN Ditargetkan Tambah 9 Orang Anggota Baru

Workshop SIKN Ditargetkan Tambah 9 Orang Anggota Baru
November 08
23:00 2017

VIVA SUMSEL.COM, Palembang – Deputi bidang informasi dan pengembangan industri sistem kearsipan Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI) Drs.Imam Gunarto, M.hum membuka langsung Workshop  Sistem Informasi  Kearsipan Nasional (SIKN) dan Jaringan Informasi Kearsipan Nasional (JIKN) tahun 2017 di Hotel Excelton Palembang, Rabu (7/11).

Dalam Sambutannya Iman Gunarto menyampaikan bahwa pemerintah harus bisa mengontrol dan memberikan pelayanan publik bagi masyarakat khususnya dari segi pembangunan,ekonomi dan industri kearsipan.

“ Kita mempunyai kewajiban yang sama visi dan misinya, dalam suatu negara berkaitan dengan para dikma pancasila,maksudnya cara berpikir dan bertindak,”jelasnya imam kepada awak media.

Kemudian ia menyampaikan juga cara bagaimana arsip itu bisa disimpan melalui cara manual menjadi sistem elektronik canggih  atau komputer.

Ia berkata untuk mempermudah dan dipahami  masyarakat guna  melihat kearsipan, sekarang ANRI sudah mempunyai jaringan yang bisa di upload masyarakat. Semua kegiatan sejarah baik aktifitas kegiatan maupun kejadian nasional bisa langsung dilihat diarsip nasional sehingga bisa dipublish kepada masyarakat.

 “Dan untuk Sumsel sendiri termasuk salah satu daerah yang masuk dalam jajaran elit dibidang kearsipan,” ujarnya

Kepala dinas Kearsipan Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) H.Muslim,SE.mengatakan pelatihan ini sebagai wujud untuk mengembangkan informasi kepada publik melalui sistem dokumentasi uji coba kearsipan.

“Sumsel Salah satu lembaga kearsipan yang berdiri sendiri, mandiri dalam memberikan pelayanan yang baik.”ucapnya.

Kata Muslim, Pelatihan tersebut di ikuti dari sembilan kabupaten/ kota yang ada di Sumsel. Dan berlangsung selama dua hari dengan rangkaian kegiatan dalam mengembangkan jaringan informasi kearsipan.

“Kalau untuk  target Sistem Komputer (Simpur) sampai  tahun 2019 ini sebanyak 255 dan sekarang kita baru mempunyai 160, dan untuk di Sumsel sendiri target nya semua peserta workshop menjadi anggota baru sebanyak 9 orang tutupnya.(putra/iwan)

 



About Author

redaksi Viva Sumsel

redaksi Viva Sumsel

Related Articles

0 Comments

No Comments Yet!

There are no comments at the moment, do you want to add one?

Write a comment

Only registered users can comment.

Email Subcribers

Loading

MEDIA PATHNER

Banner Partnership

BANNER PARTNERSHIP

MARHABBAN YA RAMADHAN

Kalender

November 2017
S S R K J S M
« Okt   Des »
 12345
6789101112
13141516171819
20212223242526
27282930  

Banner PARTNERSHIP

Karir Pad Widget