Viva Sumsel

 Breaking News
  • PPDB Harus Jauh dari Pungli VIVA SUMSEL.COM, PALEMBANG – Kepala Dinas pendidikan Provinsi Sumatera Selatan H. Teddy Meilwansyah, S.STP, M.M., M.Pd. melalui PLH Drs H Sutoko MSi., mengatakan mengenai substansi PPDB serta dasar hukum yang...
  • Pemkot Palembang Apresiasi Peran Strategis DPD REI Sumsel VIVA SUMSEL.COM, PALEMBANG – Pj Walikota Ratu Dewa mengapresiasi peran DPD Real Estate Indonesia (REI) Sumatera Selatan (Sumsel) yang sudah memberikan kontribusi positif terhadap pembangunan di Kota Palembang. Diketahui Real...
  • Banjir Kepung Muratara, Enam Jembatan Gantung Putus 1 Orang Dilaporkan Hilang   VIVA SUMSEL, MUARATARA – Hujan dengan intensitas tinggi yang terjadi di wilayah kabupaten Musi Rawas Utara pada selasa (16/04/2024) menyebabkan debit air sungai Rupit dan...
  • Wasit Badut Untungkan Timnas U-23 Qatar VIVA SUMSEL.COM, DOHA  – Kepemimpinan Wasit saat Timna Indonesia U 23 kalah dari Qatar membuka mata pecinta sepak bola. Apakah itu sebabnya Qatar hanya jadi badut saat lawan negara luar Asia?...
  • Siomay Jadi Pangsit Terbaik Dunia 2024 Versi Taste Atlas VIVA SUMSEL.COM – Siomay menduduki peringkat pertama dalam daftar “Top 100 Dumplings in The World” (Top 100 Pangsit di Dunia) versi platform katalog makanan dan minuman di dunia, Taste Atlas....

BNNP Sumsel Tangkap Bandar Sabu Asal Tulung Selapan

BNNP Sumsel Tangkap Bandar Sabu Asal Tulung Selapan
November 21
16:33 2018

VIVA SUMSEL.COM, Palembang – Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sumsel berhasil menggagalkan upaya peredaran gelap narkoba jenis sabu-sabu dari tangan tiga tersangka Mamad (34) warga Jalan Rawasari, Jakarta Pusat, Iven Riansyah (35) warga Desa Tulung Selapan Ilir dan Gandi (35) warga Talang Putri, Plaju Palembang. Tujuh kilogram sabu – sabu asal China tersebut telah diamankan petugas.

Kepala BNNP Sumsel, Brigjen John Turman Panjaitan mengatakan upaya penangkapan bermula adanya informasi dari masyarakat yang kemudian ditindaklanjuti dengan melakukan penyelidikan.

“Saat akan ditangkap, Gandi dan Iven sedang mengendarai mobil avanza menuju arah dalam tulung selapan, tepat di depan Mapolsek Tulung Selapan BNNP Sumsel beserta anggota Polsek Tulung Selapan menghadang laju mobil tersebut kemudian langsung melakukan penangkapan, Dari hasil penggeladahan ditemukan satu kardus berisi tujuh paket besar dalam plastik berwarna hijau dengan berat tujuh Kilogram yang diletakkan di dashboard depan sebelah kiri,””ujar Jhon Turman kepada media saat gelar perkara di kantor BNNP Sumsel, Rabu (21/11).

Jhon Turman didampingi Kabid Pemberantasan, AKBP Agung Sugiyono mengatakan berdasarkan keterangan dari tersangka Iven, barang bukti tersebut di peroleh dari tersangka AD (DPO). Sementara Iven sebagai kurir untuk mengambil paket dengan cara menemui AD di depan SPBU Kenten.

“Dari pengakuan Gandi ia diberi Rp 18 Juta sebagai imbalan mengantarkan paket namun baru dibayar Rp 5 juta, sabu-sabu ini rencananya akan diedarkan di wilayah Tulung Selapan dan wilayah  perairan OKI” imbuh Jhon Turman.

Dari hasil pengembangan, BNNP Sumsel akhirnya berhasil menangkap Mamad yang hendak menyeberang ke Bangka di Pelabuhan Tanjung Api-api. Mamat ternyata diketahui memiliki asset yang sangat luar biasa yaitu memiliki dua unit rumah mewah, tiga motor dan lain sebagainya.

“Kita juga jerat dia  dengan tindak pidana pencucian uang. kita akan minta surat dari pengadilan untuk menyita asset Mamad,” tegasnya.

Dalam kesempatan itu juga John Turman menyampaikan bahwa sepanjang tahun 2018 BNNP Sumsel telah berhasil mengamankan 33 kilogram lebih narkoba jenis sabu-sabu dimana jumlah ini jauh lebih besar jika dibandingkan tahun lalu yang hanya lima kilogram. (anz)



About Author

redaksi Viva Sumsel

redaksi Viva Sumsel

Related Articles

0 Comments

No Comments Yet!

There are no comments at the moment, do you want to add one?

Write a comment

Only registered users can comment.

Email Subcribers

Loading

MEDIA PATHNER

Banner Partnership

BANNER PARTNERSHIP

Idul fitri 1445 h

Kalender

November 2018
S S R K J S M
« Okt   Des »
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
2627282930  

Banner PARTNERSHIP

Karir Pad Widget