Viva Sumsel

 Breaking News
  • Polda Sumsel Musnahkan Ribuan Gram Sabu dan 183 Butir Ekstasi VIVA SUMSEL.COM, PALEMBANG – Direktorat reserse narkoba Polda Sumater Selatan musnahkan barang bukti narkoba hasil ungkap kasus sebelum lebaran. Narkoba yang dimusnakan dari delapan laporan polisi dengan 13 tersangka ungkap...
  • PPDB Harus Jauh dari Pungli VIVA SUMSEL.COM, PALEMBANG – Kepala Dinas pendidikan Provinsi Sumatera Selatan H. Teddy Meilwansyah, S.STP, M.M., M.Pd. melalui PLH Drs H Sutoko MSi., mengatakan mengenai substansi PPDB serta dasar hukum yang...
  • Pemkot Palembang Apresiasi Peran Strategis DPD REI Sumsel VIVA SUMSEL.COM, PALEMBANG – Pj Walikota Ratu Dewa mengapresiasi peran DPD Real Estate Indonesia (REI) Sumatera Selatan (Sumsel) yang sudah memberikan kontribusi positif terhadap pembangunan di Kota Palembang. Diketahui Real...
  • Banjir Kepung Muratara, Enam Jembatan Gantung Putus 1 Orang Dilaporkan Hilang   VIVA SUMSEL, MUARATARA – Hujan dengan intensitas tinggi yang terjadi di wilayah kabupaten Musi Rawas Utara pada selasa (16/04/2024) menyebabkan debit air sungai Rupit dan...
  • Wasit Badut Untungkan Timnas U-23 Qatar VIVA SUMSEL.COM, DOHA  – Kepemimpinan Wasit saat Timna Indonesia U 23 kalah dari Qatar membuka mata pecinta sepak bola. Apakah itu sebabnya Qatar hanya jadi badut saat lawan negara luar Asia?...

Pjs Walikota Palembang Lantik Pejabat Tinggi Pratama

Pjs Walikota Palembang Lantik Pejabat Tinggi Pratama
April 06
22:00 2018

VIVA SUMSEL.COM, Palembang –  Pjs Walikota Palembang Dr Akhmad Najib SH MHum melantik tiga pejabat tinggi pratama di Pemerintahan Kota Palembang. Pelantikan ini dimaksudkan untuk memperlancar tugas pemerintahan dalam menyelenggarakan pelayanan publik serta untuk mengisi kekosongn jabatan tinggi pratama.

“Pelantikan ini untuk menghindari potensi stagnasi terhadap tugas-tugas pelayanan pemerintahan kepada masyarakat, khususnya untuk pejabat Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil sebelumnya yang sedang dalam masa pemulihan. Sebagai Pjs Walikota, pelantikan ini sendiri sudah atas ijin dari Mendagri dan telah memenuhi aturan,” ujar Akhmad Najib, Jumat,(6/4), di Ruang Parameswara Setda Kota Palembang.

Dijelaskannya, pelantikan tersebut juga bertujuan untuk menjaga motivasi serta etos kerja pegawai. Dirinya mengimbau kepada pejabat tinggi pratama yang dilantik agar mampu bekerja keras serta memiliki komitmen yang tinggi dalam menghasilkan output berkualitas.

Menjelang Pemilukada 2018, Pjs Walikota mengingatkan khusus kepada Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil yang baru dilantik untuk lebih mempercepat pelayanan administrasi kependudukan, khususnya proses pembuatan e-KTP. “Lakukan percepatan proses pembuatan e-KTP, sebab itu yang masih banyak dikeluhkan masyarakat,” ujarnya.

Sedangkan kepada Kepala Dinas Koperasi UMKM yang baru dilantik, Pjs Walikota mengingatkan untuk melakukan persiapan dalam menyambut Asian Games 2018. Khususnya mempersiapkan UMKM yang berkualitas bagi Kota Palembang yang merupakan tuan rumah pesta olahraga akbar di Asia tersebut.

Pejabat yang dilantik pada kesempatan itu adalah M Ali Subri SH MSi dilantik sebagai Staf Ahli Walikota Bidang Keuangan, Pendapatan Daerah, Hukum dan HAM. Sebelumnya M Ali Subri menjabat sebagai Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil.

Sementara Drs Edwin Effendi SIP dilantik sebagai Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil. Sebelumnya dirinya menjabat sebagai Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah.

Pada kesempatan itu, Pjs Walikota Palembang juga menjabat Ir Ana Heryana MT sebagai Kepala Dinas Koperasi UMKM. Sebelumnya dirinya menjabat Staf Ahli Walikota Bidang Keuangan, Pendapatan Daerah, Hukum dan HAM (martin)



About Author

redaksi Viva Sumsel

redaksi Viva Sumsel

Related Articles

0 Comments

No Comments Yet!

There are no comments at the moment, do you want to add one?

Write a comment

Only registered users can comment.

Email Subcribers

Loading

MEDIA PATHNER

Banner Partnership

BANNER PARTNERSHIP

Idul fitri 1445 h

Kalender

April 2018
S S R K J S M
« Mar   Mei »
 1
2345678
9101112131415
16171819202122
23242526272829
30  

Banner PARTNERSHIP

Karir Pad Widget