Viva Sumsel

 Breaking News

Pakai OVO, Red Planet Berikan Potongan 30 Persen

Pakai OVO, Red Planet Berikan Potongan 30 Persen
Februari 08
12:40 2019
VIVA SUMSEL.COM, Palembang – Perkembangan teknologi yang sangat pesat membawa dampak dalam perekonomian di masyarakat. Hal ini yang mendorong Red Planet Hotel Indonesia untuk mengembangkan fitur yang dapat memudahkan para tamu dengan bermitra dengan OVO.
Regional Director of Sales and Marketing Red Planet Hotel Indonesia, Bina Sembiring, mengatakan, OVO merupakan aplikasi pintar yang memberikan tamu kesempatan lebih besar mengumpulkan poin di banyak tempat. Dan tamu bisa menggunakan OVO untuk bertransaksi di semua merchant bertanda OVO.
“Aplikasi OVO dapat anda unduh di Apple Apps Store maupun di Google Play Store. Kemitraan Red Planet Hotel Indonesia dengan OVO memberikan cashback kepada pengguna OVO sebesar 30 persen untuk setiap transaksi pemesanan kamar di Red Planet Hotel Indonesia,” ucap Bina, Jumat (8/2).
Promo ini, lanjut Bina, diberikan untuk kemudahan para tamu yang melakukan pemesanan langsung di hotel atau walk-in customer. Promo ini berlangsung hingga 28 Februari 2019.
Caranya sangat mudah, hanya datang langsung ke Red Planet Hotel di seluruh Indonesia seperti di Jakarta Pasar Baru, Bekasi, Makassar, Palembang, Pekanbaru, Solo dan Surabaya.
“Pastikan sudah mengunduh aplikasi OVO dan sudah mempunyai akun, lali pesan melalui front desk. Dan untuk pembayaran akan di validasi oleh staf front desk dengan memasukan nomor telepon yang tersambung dengan akun OVO anda. Kemudian lakukan pembayaran melalui tunai atau dari akun OVO dan nikmati cashback 30 persen yang dimasukan kedalam poin OVO,” jelasnya.
Bina menjelaskan, Red Planet adalah Group perhotelan regional di sektor hotel ekonomis yang inovatif di Asia, saat ini memiliki dan mengoperasikan 29 hotel dalam jaringan yang berada di Filipina, Thailand, Jepang dan Indonesia yang tersebar di Bekasi, Makassar, Palembang, Jakarta, Pasar Baru, Pekanbaru, Solo, dan Surabaya.
“Red Planet Hotels juga meluncurkan laman situs yang dirubah pada awal kuartal 2018. Laman situs yang dirancang ulang dengan menggabungkan citra modern dan dinamis dan juga memberikan kemudahan bagi penggunaanya pada platform browser di telpon seluler, juga menyederhanakan navigasi melalui laman situs dan dapat mempersingkat proses pemesanan,” terangnya.
Dikatakan juga, laman situs ini 100 persen mobile responsif. Fitur-fitur baru akan ditambahkan secara berkala untuk terus meningkatkan pengalaman pengguna. Laman situs yang baru akan mendukung sepenuhnya aplikasi seluler Red Planet yang sudah ada.
“Aplikasi yang dapat menambah pengalaman baru untuk para tamu hotel dengan “In-Stay Mode”-nya yang unik. Hal ini memungkinkan para tamu untuk langsung mengobrol denganfront desk hotel, mencari atraksi wisata lokal, dan memesan jasa layanan Grab, dan para tamu yang menggunakan aplikasi seluler dapat menikmati diskon di 200 restoran partner yang terletak di dekat Red Planet Hotels,” tutupnya.



About Author

redaksi Viva Sumsel

redaksi Viva Sumsel

Related Articles

0 Comments

No Comments Yet!

There are no comments at the moment, do you want to add one?

Write a comment

Only registered users can comment.

Email Subcribers

Loading

MEDIA PATHNER

Banner Partnership

BANNER PARTNERSHIP

Idul fitri 1445 h

Kalender

Februari 2019
S S R K J S M
« Jan   Mar »
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
25262728  

Banner PARTNERSHIP

Karir Pad Widget