Viva Sumsel

 Breaking News

Pangkalpinang Bakal Bangun Masjid Agung Berlapis Timah

Pangkalpinang Bakal Bangun Masjid Agung Berlapis Timah
Januari 05
13:37 2021

VIVA SUMSEL.COM, Pangkal Pinang – Setelah membangun Tugu Titik Nol Pulau Bangka dipenghujung tahun 2020, Wali Kota Pangkalpinang berkeinginan membangun sebuah Masjid Agung berlapis timah di tahun 2021.

Rencananya, lokasi Masjid Agung tersebut akan memakai lahan eks Polres Pangkalpinang yang berada tepat di depan Tugu Titik Nol Pulau Bangka.

H Maulan Aklil  yang akrab disapa Molen itu menuturkan, saat ini dirinya sedang mengusulkan ke Kapolri untuk meminta lokasi eks Polres Pangkalpinang itu menjadi milik Pemrintah Kota Pangkalpinang. Sementara, usulan sudah sampai di pihak polres, nanti akan diteruskan ke Kapolda dan selanjutnya akan ke Kapolri.

“Tapi pada dasarnya, saat peresmian Mapolres yang baru beberapa waktu lalu, Wakapolri sudah setuju, berarti kita akan menjalankan prosesnya lewat bawahan saja,” ungkap Molen, Kemarin.

Diterangkan suami Monica Haprinda ini, Masjid Agung berlapis timah ini nantinya diyakini akan menjadi satu-satunya di dunia. Dan itu, ada di ibukota Provinsi Bangka Belitung yakni Pangkalpinang.

Saya sudah cek di dunia, tidak ada Masjid berlapis timah, cuma ada di Al-Aqsa Yerusalem berkubah emas. Jadi wajar kita ciptakan di Kepulauan Bangka Belitung ini, karena kita adalah pulau timah yang menjadi icon kita,” jelasnya.

Tak hanya itu, Molen menyebutkan, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil bersedia untuk mendesain masjid agung berlapis timah di Kota Pangkalpinang tersebut.

“Mohon doanya 2021 dapat terlaksana, mudah-mudahan bulan depan bersama-sama dengan Gubernur Jawa Barat akan memaparkan itu ke Kapolri untuk minta lokasi eks mapolres itu, kemudian akan segera kita bangun masjid berlapiskan timah,” katanya.

Lebih lanjut diakui ayah Pegeka bersaudara ini, Masjid Agung berlapis timah ini sudah menjadi cita-citanya di tahun ini.

“Ini cita-cita saya ditahun 2021, yuk kita doakan sama-sama, kalau masjid itu sudah berdiri lempeng rasanya untuk melakukan hal berikutnya. Akan ada masjid agung yang lokasinya di tengah Kota serta menunjukan kerukunan umat beragama, subhanallah itu akan jadi kenang-kenangan nantinya,” harap Molen. (babelpos)



About Author

redaksi Viva Sumsel

redaksi Viva Sumsel

Related Articles

0 Comments

No Comments Yet!

There are no comments at the moment, do you want to add one?

Write a comment

Only registered users can comment.

Email Subcribers

Loading

MEDIA PATHNER

Banner Partnership

BANNER PARTNERSHIP

Idul fitri 1445 h

Kalender

Januari 2021
S S R K J S M
« Des   Feb »
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
25262728293031

Banner PARTNERSHIP

Karir Pad Widget