Viva Sumsel

 Breaking News

UPGRI Palembang Wisuda 361 Mahasiswa

UPGRI Palembang Wisuda 361 Mahasiswa
April 28
15:05 2016
  • Lee Hwa Jung Mahasiswa asal Korsel, Lulusan Terbaik Dari Prodi Bahasa Inggris (S2)  IPK 3,87

Viva Sumsel.com – Palembang, Universitas Persatuan Guru Republik Indonesia (UPGRI) Palembang kembali menggelar sidang terbuka wisuda ke- 46 tahun akademik 2015/2016. Sidang terbuka dilaksanakan Kamis, (28/4), sebanyak 361 mahasiswa sarjana dan pasca sarjana merayakan wisudanya di Graha serba guna Jakabaring Palembang. Prosesi wisuda dihadiri Ketua YPLP PT PGRI Sumsel, Rektor UPGRI, Dekan, Dosen, orang tua mahasiswa serta berbagai instutusi yang bekerjasama dengan UPGRI Palembang.

Dalam pidato wisuadanya kali ini, Rektor UPGRI Palembang, Dr. Syarwani Ahmad menyampaikan UPGRI Palembang telah mampu tampil sebagai salah satu perguruan tinggi pilihan masyarakat Sumsel. Hal ini dibuktikan dengan berbagai prestasi UPGRI yang diraih termasuk para alumninya.

Keberhasilan ini tentu saja membanggakan selurih civitas akademi apalagi banyak alumni UPGRI Palembang yang telah bekerja tersebar di berbagai bidang baik itu di lembaga pemerintahan, swasta, wiraswata maupun menjadi wakil rakyat.

“Selain prestasi akademik banyak juga prestasi non akademik yang diraih seperti dibidang seni dan olahraga baik itu dalam skala nasional maupun internasional,” kata Syarwani.

Namun kata Syarwani menambahkan hal itu tidak membuat UPGRI Palembang menjadi jumawa bahkan UPGRI Palembang melihat masih banyak prestasi-prestasi yang mesti diraih lagi diantaranya telah mendapatkan akreditasi B di sejumlah fakultas sebut saja fakultas perikanan dan pendidikan akuntansi.

“Belum lama ini empat mahasiswa fakultas perikanan UPGRI Palembang mendapat undangan mengikuti Lake and Wetland Explorace UNESCO-IHP Ecohydologi Programme Patrajaya yang digelar di Kuala Lumpur Malaysia dan ini merupakan media untuk menunjukan kreatifitas mahasiswa fakultas di tingkat internasional yang diikuti beberapa negara antara lain Thailand, Jepang dan tuan rumah Malaysia,” papar Syarwani.

Tak hanya itu, mengingat arti pentingnya kepramukaan, Universitas UPGRI Palembang juga memberikan Kursus Tingkat Dasar (MKD) kepada mahasiswanya, bekal ini sangat diperlukan sebagai nilai plus alumni UPGRI Palembang dalam memengai tingkat persaingan didunia kerja ketika mereka telah lulus nanti.

“Sebagai satu-satunya perguran tinggi yang menjunjung tinggi nilai-nilai kepramukaan, ketua Kwarcab kota Palembang memberikan apreasiasi terhadap langkah UPGRI Palembang memberikan MKD kepada mahasiswanya,” ungkapnya.

Pada wisuda kali ini, lulusan terbaik diraih oleh Lee Hwa Jung (S2) dari program studi Bahasa Ingggris. Mahasiswa asal Korsel ini mendapatkan IPK 3,87 serta berikutnya Mawaddah Warahmah IPK 3,71, Elis Susanti IPK 3,91, dan para lulusan terbaik dari Pendidikan Matematika (S1) atas nama Sartika IPK 3,52, Program Studi Bimbingan Konseling (S1) atas nama Marsi Aryati IPK 3,60, Rahma Tia IPK 3,54, Diah Retno Ningsih IPK 3,54, Program Studi Manajemen (S1) atas nama Tommy Aprianto IPK 3,53, Program Studi Biologi (S1) atas nama Dia Lestari IPK 3,51, dan dari Program Studi Ilmu Perikanan (S1) lulusan terbaik mahasiswi atas nama Rahma Mulyani dengan IPK 3,76. (anz).



About Author

redaksi Viva Sumsel

redaksi Viva Sumsel

Related Articles

0 Comments

No Comments Yet!

There are no comments at the moment, do you want to add one?

Write a comment

Only registered users can comment.

Email Subcribers

Loading

MEDIA PATHNER

Banner Partnership

BANNER PARTNERSHIP

Idul fitri 1445 h

Kalender

April 2016
S S R K J S M
« Mar   Mei »
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  

Banner PARTNERSHIP

Karir Pad Widget