Satgas Yonif 144/Jaya Yudha Gagalkan Penyeludupan Sabu
Viva Sumsel.com – Bengkulu, Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) Batalyon Infanteri (Yonif) 144/Jaya Yudha Bengkulu berhasil menggagalkan penyeludupan sebanyak 2 kilogram sabu-sabudari Malaysia yang masuk melalui pos pemeriksaan lintas batas entikong, Kabupaten Sanggau, Jumat (4/3).
Komandan Satgas Pamtas Yonif 144 Jaya Yudha Letkol Infantri Gambuh Sri Karyanto menjelaskan Jumat sore sekitar pukul 15.30 Wib, anggota yang bertugas di Poskut entikong yang dipimpin Kapten Inf Kunto Wibisono memeriksa sebuah mobil berjenis inova yang dikemudikan oleh WNI asal kabupaten Sambas yang mengemudikan kendaraannya dari arah Entikong menuju Pontianak.
“Anggota Pamtas melaksanakan pemeriksaan rutin kendaraan yang melintas di depan pos Satgas Pamtas di Entikong, kendaraan inova tersebut berjalan zig-zag dari hasil pengecekan ditemukan sabu seberat 2 kilogram yang dikemas dalam bungkus Milo yang disimpas dalam dashboard,” ujarnya.
Saat ini barang bukti sabu, mobil dan sopir sudah diserahkan ke BNN Pontianak untuk dilakukan proses hukum selanjutnya. (rel/anz).
There are no comments at the moment, do you want to add one?
Write a comment