13 Stiker Palu Dan Arit Terpampang di Kawasan SU II Dan Plaju
Viva Sumsel.com – Palembang, Selain dikawasan seberang ilir, stiker bergambar palu arit juga menyebar di kawasan seberang ulu. Di kawasan ini, stiker berbau propaganda itu dijumpai di beberapa lokasi diwilayah Kecamatan Plaju dan Seberang Ulu II
Diwilayah kecamatan plaju atau tepatnya di Jalan D.I Panjaitan ditemukan 6 buah stiker yang tertempel disitu masing-masing dua poster ditiang listrik lorong Familiy, dua stiker di gardu listrik depan pempek Akiun dan dua poster lagi ditiang listrik samping Puskesman Plaju.
Sementara, diwilayah kecamatan SU II, jalan A Yani, ditemukan 7 buah stiker masing-masing satu stiker di depan halte trasmusi patra jaya B, dua stiker di Gapura Lr. Gaya baru, dua stiker di pohon depan jalan jaya serta dua stiker di tiang listrik tangga takat.
Belum diketahui persis siapa yang melakukan ini, namun sejak tersiarnya kabar bahwa stiker ini menyebar di kota Palembang serta adanya laporan dari warga aparat keamanan segera bertindak dengan melepas dan mengamankan stiker tersebut, Rabu (11/5).
Pun demikian dengan Sugito (56) salsah satu warga yang tinggal di Lr. Gaya baru, dirinya tidak mengetahui siapa atau kelompok mana yang menempelkan stiker tersebut, dirinya malah tahu setelah ada beberapa aparat keamanan melepaskan stiker yang tertempel persis di Gapura depan lorong.
“Pas saya lihat saat dilepaskan, setelah saya amati sebentar sepertinya ada logo palu-arit mirip logo “komunis” mungkin itulah yang membuat aparat keamanan melepasnya dan akhir-akhir ini di media massa memang lagi gencar-gencarnya pemberitaan terkait adanya stiker “terlarang ini,” pungkasnya. (anz)









There are no comments at the moment, do you want to add one?
Write a comment