100 Hari Progam Kerja, Harobin Lakukan Sidak
Viva Sumsel.com – Palembang Hari pertama kerja pasca dilantiknya menjadi Sekertaris Daerah kota Palembang (Sekda), Drs. H. Harobin Mustafa menepati janjinya guna memperbaiki sistim kinerja Pegawai Negeri Sipil (PNS) dengan mengawali kegiatan sidak di lingkungan Sekertariat Pemerintah kota Palembang. Tata tertib kedisiplina merupakan pokok utama yang harus dilakukan sebagai Aparatur Sipil Negara, disemua kalangan Pemkot dan Pemkab.
Menurutnya program seratus hari kerja yang ia targetkan adalah langkah utama yang harus diterapakan kesemua pejabat di lingkungan Pemkot Palembang.
“ Ya saya sekitar jam 6.30 sudah berada dikantor dan pukul 07.00 saya keliling disetiap ruangan, memang ada beberapa ruang yang stafnya belum datang. Namun setelah lima menit kemudian mereka sudah datang dan mengerjakan segala aktivitas bagian masing-masing. Ini adalah salah satu rangkaian pekerjaan Walikota untuk mewujudkan Palembang emas 2018,” jelasnya rabu, (24/8/2016) usai membuka kegiatan lingkungan SAFE (Students Action For Environment)
Disinggung masalah kegiatan gotong-royong, Sekda kota Palembang ini sangat mengutamakan sinerji anatara dirinya dengan Walikota.
“sebagai pembina pegawai saya akan memberikan solusi kepada mereka, yang jelas kita harus mendukung semua kegiatan Walikota Palembang. Dari hasil sidak tadi saya sarankan kepada seluruh staf jika mereka melakukan kegiatan, maka sebagian staf harus tinggal dan stenbay,”tutupnya. (Ize)
There are no comments at the moment, do you want to add one?
Write a comment