Viva Sumsel

 Breaking News

Wah… ASEAN Spotlight Malaysia Tertarik Pelajari Pola Pengajaran di Palembang

Wah… ASEAN Spotlight Malaysia Tertarik Pelajari Pola Pengajaran di Palembang
Februari 28
14:48 2017

VIVA SUMSEL.COM, Palembang – Demi mewujudkan pendidikan yang berkualitas dan berkarakter, Dinas Pendidikan (Disdik) kota Palembang selalu melakukan program-program unggulan dan mengubah pola belajar yang monoton.

Hal inilah yang membuat perwakilan ASEAN Education Spotlight Malaysia, Zornitza Natcheva tertarik untuk mempelajari pola-pola pengajaran yang diberikan di kota Palembang. Apalagi anak didik yang disiapkan agar siap bersaing di Masyarakat Ekonomi Asean (MEA)

Zornitza Natcheva mengatakan bahwasanya disini ingin melihat keunggulan pendidikan di kota Palembang ini.Disamping itu juga, tugasnya bagian promosi khusus pendidikan, yakni mengadakan riset pendidikan di berbagai negara, jelas zornitza ketika berbincang di ruangan kepala dinas pendidikan kota palembang,  Selasa (28/02).

“Tidak hanya riset jenjang pendidikan SMP/SMA, di bidang Universitas juga kita lakukan, dipilihnya kota Palembang juga karena di pulau Sumatera mempunyai jumlah penduduk terbanyak kedua setelah medan, tambahnya.

 Ada 5000 studi pendidikan dan di pilih pendidikan karena palembang paling besar. Karena kota palembang banyak sekolah produk unggulan dalam menciptakan wirausaha di kalangan pelajar,”jelas zornitza kelahiran asal germany ini.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kota Palembang, H.Ahmad Zulinto SPd MM mengatakan, Kalau kita memanah sebuah pendidikan, peran seorang guru yakni  membentuk anak berkembang secara maksimal dan bertanggung jawab. Dengan pendidikan ini anak menjadi dewasa dan inilah peran para pengajar untuk mendorong anak didik mencapai cita-cita secara maksimal,”katanya.

“Pendidikan tidak ada batas baik itu faktor material dan lainnya. Sehingga Pendidikan di kota Palembang kita lebih maju dari sarana dan prasarana sekolah, serta peningkatan SDM mengajar yang baik. Kita menggunakan hal yang menunjang yaitu jam ke-nol yang dapat digunakan untuk pembentukan karakter baik dari belajar mengaji dan berdoa,”ujar zulinto.

” Pihak Dinas Pendidikan juga telah bekerja sama sama dengan berbagai universitas yang ada di luar negeri untuk menunjang pendidikan, yakni Malaysia, Filipina, Singapura. Hal ini diharapkan bisa menambah wawasan serta mendapatkan ilmu yang bisa digunakan untuk sesama, tukasnya. (anz)

 

About Author

redaksi Viva Sumsel

redaksi Viva Sumsel

Related Articles

0 Comments

No Comments Yet!

There are no comments at the moment, do you want to add one?

Write a comment

Only registered users can comment.

Email Subcribers

Loading

MEDIA PATHNER

BANNER PARTNERSHIP

Kalender

Februari 2017
S S R K J S M
« Jan   Mar »
 12345
6789101112
13141516171819
20212223242526
2728  

Banner PARTNERSHIP

Karir Pad Widget