125 Pedagang Keliling dan Kuliner Dapat Bantuan Gerobak dan Etalase
VIVA SUMSEL.COM, Prabumulih – Pemerintah Kota (Pemkot) Prabumulih melalui Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperindag), Rabu (23/12/2020) menyerahkan Bantuan Gerobak dan Etalase kepada 125 pedagang kelilin dan kuliner dari 6 kecamatan yang ada di kota Prabumulih. Tak hanya itu, pedagang juga mendapatkan pinjaman dari Bank Sumsel Babel Prabumulih, berupa Kredit Usaha Rakyat (KUR) dengan bunga kecil yakni pinjaman Rp 1 juta, pembayaran 85 ribu perbulan selama 1 tahun.
Walikota Prabumulih, Ridho Yahya mengatakan bantuan ini sebagai kegiatan pengembangan pedagangan keliling dan kuliner di Kota Prabumulih .
“Kita memberikan bantuan sesuai sesuai dengan kebutuhan mereka, ada yang mendapatakan Gerobak dan ada pula yang mendapatakan Etalase, jumlah seluruhnya 100 Etalase dan 25 Gerobak, kedua alat ini langsung kita antarkan ke kediaman penerima bantuan,”ucap Ridho Yahya.
Ia berharap para penerima bantuan bisa menjaga barang ini dengan sebaik baiknya dan jangan dijual. Apalagi tahun ini verifikasinya lebih ketat dari tahun sebelumnya.
“Kita nanti lakukan survey, jika memang benar mereka berdagang, pasti akan kita bantu,” ujar Ridho Yahya.
Dirinya yakin program ini cukup efektif dan bermanfaat sebab ini merupakan kebutuhan yang diungkapkan langsung oleh masyarakat ketika mereka datang ke rumah dinas Walikota.
“Saya yakin itu, kita berikan bantuan ini ibaratnya kita memberi pancing itu kan lebih baik dari pada kita memberi ikan,”imbuhnya.
Sementara itu, Kepala Cabang Bank Sumsel Babel Prabumulih Tian Kedaumpu Yamin menyampaikan bahwa dalam kesempatan ini Bank Sumsel Babel berperan sebagai Bank Pemberi pinjaman modal usaha, berbentuk KUR.
“Dari 125 orang yang kita dengar tadi, nanti datanya kita ambil dari Disperindag Parabumulih. Tadi sudah kita lakukan penyerahan pinjaman sebagai sampel kepada 5 orang penerima bantuan hari ini. Pinjaman ini bungannya sangat lunak, yakni pinjaman Rp1 juta dengan pembayaran 85 ribu perbulan dikalikan 12 bulan jadi bunganya hanya sekitar Rp20 ribu, sangat lunak. KUR atau Kredit Usaha Rakyat ini bertujuan membantu masyarakat yang memang membutuhkan modal usaha,” jelasnya, sembari mengatakan bahwa Program KUR ini akan terus berjalan sampai tahun depan.
Turut hadir pada acara ini Kepala Dinas Perindag, Mukhtar Edi, Ketua Team PKK Prabumulih, Suryanti Ngesti Rahayu, Pimpinan Cabang Bank Sumsel Babel Kota Prabumulih, Tian Kedaumpu Yamin, Kepala Dinas Kominfo Mulyadi Musa,kepala Dinas Disnaker, Camat, lurah dan segenap pimpinan OPD Kota Prabumulih yang terkait dalam acara ini. (anz)
There are no comments at the moment, do you want to add one?
Write a comment