Viva Sumsel

 Breaking News

Dua Rumah di Lorong Banten 6 Hangus Terbakar

Dua Rumah di Lorong Banten 6 Hangus Terbakar
September 18
19:20 2023

VIVA SUMSEL.COM, PALEMBANG – Api melalap dua bangunan rumah dalam peristiwa kebakaran di Jalan K.H Balqi Lr Banten 6 RT 60/16 Kelurahan 16 Ulu Kecamatan Seberang (SU) II Palembang, Senin (18/09/2023) sekitar pukul 13.40 Wib.

Kebakaran terjadi diduga karena korsleting listrik dari rumah dua lantai semi permanen yang dihuni dua kakak beradik Firdaus (50) dan Nazamudin (42).

Api kemudian membesar hingga menyambar rumah milik Abu Hurairoh (58) yang terletak persis di sebelahnya.

Sontak kejadian memicu warga sekitar bahu membahu berupaya memadamkan api  apalagi sebelumnya sempat terdegar suara ledakan yang membuat warga terkejut dan ketakutan.

Sebanyak 8 mobil pemadam kebakaran turun mengatasi situasi, api berhasil dipadamkan sekitar 1 jam kemudian, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

Ketua RT 60, Ruslan (48) menuturkan sebelum api membesar didahului dengan dengan kepulan asap hitam tebal yang membumbung tinggi dari rumah Firdaus.

“Seketika itu juga terdengar suara ledakan dan teriakan kebakaran dari warga,”imbuhnya.

Ia menyampaikan dengan alat seadanya warga berusaha memadamkan api hingga petugas Damkar pun datang.

Lurah 16 Ulu, Mgs. Syahrir mengatakan ia mendapat laporan dari ketua RT setempat dan langsung bergegas menuju lokasi.

“Syukur tidak ada korban jiwa, namun 1 rumah hangus terbakar dan 1 lagi hangus bagian atasnya “imbuhnya.

Kapolsek SU 2 Palembang, Kompol Bayu Aria Sakti membenarkan adanya peristiwa tersebut, ia juga mengatakan kebakaran diduga akibat korsleting listrik.

“Petugas langsung melakukan olah TKP dan melakukan identifikasi,”ucapnya singkat

 

Editor : Nurmala Dewi



About Author

redaksi Viva Sumsel

redaksi Viva Sumsel

Related Articles

Email Subcribers

Loading

MEDIA PATHNER

BANNER PARTNERSHIP

Kalender

September 2023
S S R K J S M
« Agu   Okt »
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  

Banner PARTNERSHIP

Karir Pad Widget