SMA BSI Palembang Catat Rekor Three Peat Honda DBL Palembang 2024
VIVA SUMSEL.COM, PALEMBANG – Mengkandaskan perlawanan SMAN 2 Lahat (Smandala), SMA BSI Palembaqng ukir sejarah Three Peat Partai final Honda DBL with Kopi Good Day 2024 South Sumatera, Sabtu (24/08/2024).
Three-peat adalah gelar yang diberikan kepada sebuah tim Basket yang sanggup untuk memenangkan kejuraan sebanyak 3 kali berturut-turut. Istilah ini pertamakali populer di NBA.
Bermain di GOR Dempo Jakabaring Sport City (JSC), Srikandi SMA BSI Palembang unggul dengan skor 36-27.
Ini merupakan kali ketiga kedua tim saling bertemu di partai puncak, namun SMAN 2 Lahat belum bisa mematahkan dominasi SMA BSI dimana ketiga pertemuan tersebut semuanya dimenangkan oleh SMA BSI Palembang.
Pelatih SMA BSI Palembang, Tedy Martha ditemuai usai pertandingan berlangsung mengatakan, anak asuhnya cukup tampil spartan, Angguna Anaila bisa dikatakan sebagai man ot the match dalam pertandingan ini. Ia dan tim mampu bermain ofensif baik menyerang maupun bertahan sesuai instruksi yang diberikan pelatih.
“Anggun tampil cukup dominan, Ia hampir saja mencetak tribel dobel, meskipun begitu namun ia berhasil mencetak 18 poin, 21 rebound, dan 7 blok, Fighting spiritnya cukup luar biasa,”ujar Tedy.
Tedy melanjutkan, permainan ketat yang ditunjukan oleh SMA BSI Palembang mampu membuat lawannya tampil kurang maksimal, terbukti dengan beberapa kali akurasi tembakan dari pemain SMAN 2 Lahat jauh dari sasaran.
“Tekad kami terwujud, sebelum event berlangsung, anak-anak telah berkomitmen untuk mempertahankan agar trophy DBL tetap berada di SMA BSI Palembang,”imbuh Tedy.
Sementara itu, pelatih Smandala, Susan Meisarah menanggapi hasil pertandingan mengaku sangat kecewa namun ia bangga anak asuhnya sudah menampilkan permainan yang terbaik.
“Sudah tiga kali kami masuk final dan bersua dengan lawan yang sama namun keberuntungan belum berpihak kepada kami,”ungkap Susan.
Ia menuturkan, sebetulnya tim sudah bermain sangat apik, organisasi permain juga sudah berjalan baik akan tetapi ada beberpa error yang masih terjadi seperti pemain kurang fokus, akurasi tembakan dan pressing dari tim lawan.
“Hal ini yang dimanfaatkan oleh lawan,”ucap Susan.
Disisi lain, ia mengungkapkan turunya performa Rezki Langit dan Mifta Al Safwa sedikit banyak juga mempengaruhi permainan, Rezki hanya mampu mencetak 3 poin saja.
Kendati demikian, kata Susan menambahkan apapun hasil yang diraih itu sudah merupakan kerja keras semua punggawa, hasil Runner Up juga tidak mengecewakan, tinggal konsistensi untuk tetap ada di jalur juara.
“Tentu setelah ini akan ada evaluasi, 2 pemain kami (Mifta dan Rezki) bermain untuk terakhir kalinya tampil di DBL kali ini, perlu regenerasi dan target kami tetap menjadi nomor satu pada event berikutnya,”terangnya.
Customer Care Manager Astra Motor Sumsel, Rita Kusuma mengatakan secara umum jalan event Honda DBL Palembang berjalan cukup baik.
Ia juga turut memberikan selamat kepada team yang berhasil menjadi juara dan berharap performance mereka dapat ditunjukan diajang yang lebih tinggi lagi.
“Congratulation buat para juara, kalian adalah is the best,”imbuh Rita.
Dengan adanya event ini, ia menginginkan brand produk motor honda semakin melekat terutama dikalangan anak muda
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 digelar di 31 kota dan 23 provinsi se-Indonesia. Setiap tahunnya, DBL Indonesia memilih student athlete terbaik dari masing-masing kota untuk diseleksi menjadi DBL Indonesia All-Star melalui program DBL Camp.
Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 juga menampilkan kompetisi 3X3. Semua pertandingan Honda DBL with Kopi Good Day 2024-2025 disiarkan live di channel YouTube DBL Play
Berikut perjalanan Tim Basket SMA BSI hingga menjadi juara Honda DBL Palembang 2024.
SMA BSI Palembang Vs SMA Ignatius Global School ( Penyisihan)
SMA BSI Palembang Vs SMAN 1 Palembang ( Semifinal)
SMA BSI Palembang Vs SMAN 2 Lahat ( Final )
Editor : Muhardi Aanz