Berharap Festival Kemilau Palembang Dapat Menjadi Agenda Pariwisata Nasional
Viva Sumsel.com – Palembang, Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) kota Palembang terus berupaya menjadikan Festival Kemilau Palembang masuk sebagai salah satu kalender resmi pariwisata dari Kementrian Pariwisata (Kemepar) RI. Salah satu upaya yang kini dilakukan adalah membuat terobosan penyelenggaraan Festival Palembang 2016. Terobosan yang dimaksud adalah mengemas konsep penyelenggaraan Festival semenarik mungkin dan menambah durasi penyelenggaraan yang selama ini hanya satu hari menjadi tiga hari.
Kepala Disbudpar Palembang, Drs. Ahmad jazuli mengatakan, Selain untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Palembang ke 1333, ada misi tersendiri dibalik penyelenggaraan Festival tahun ini yakni bagaimana event ini dapat masuk menjadi kalender tetap Kemenpar. Sebab sebagaimana diketahui untuk di kota Palembang hanya satu event saja yang masuk kalender Kemenbudpar yaitu Festival Musi Triboathon.
“Makanya kami buat Festival tahun ini harus lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya,” ujar Djazuli usai menghadiri launching Kemilau Palembang 2016 di Hotel Batiqa Palembang, Selasa, (2/3).
Ia menambahkan Disbudpar memperpanjang rentang waktu penyelenggaraan agar peserta event dapat memperkenalkan produk-produknya pada masyarakat lebih maksimal apalagi space iklan dilokasi festival yakni di pelataran Benteng Kuto Besak (BKB) pada 3-5 Juni 2016 gratis.
“Dengan demikian para peserta event dapat memamerkan produknya semaksimal mungkin sebab waktu yang disediakan juga lama, jika produk yang dipamerkan tersebut menarik maka sudah pasti minat pengunjung akan bertambah,” ujarnya.
Ditahun ini, Kata Jazuli menerangkan pihaknya mentargetkan jumlah partisipasi dapat meningkat 100 persen, jika ditahun-tahun lalu jumlah parisispasi dunia usaha hanya berada di angka 20 partisipan maka ditahun ini diharapkan mencapai 40-50 partisipan.
Untuk itulah pria berkacamata ini menambahkan pihaknya menggandeng Event Organizer (EO) agar penyelenggaraan kali ini dapat berbeda dengan tahun sebelumnya. EO Untuk Negeri (UN) Production diharapkan mampu membuat jalannya festival semeriah mungkin hingga akhirnya dapat memenuhi ekspektasi yang diharapkan Disbudpar Palembang.
Ada banyak lomba yang digelar pada Festival Kemilau Palembang tahun 2016 kali berbagai macam lomba tersebut adalah lomba perahu hias, lomba perahu bidar, pameran UIKM, Pameran seni & budaya, bazaar kuliner serta masih banyak lagi. Pameran dipusatkan di pelataran BKB dan sungai musi. (anz).
There are no comments at the moment, do you want to add one?
Write a comment