Viva Sumsel

 Breaking News

Basarnas Sumsel Siagakan Dua Team Rescue di Arena Lomba Bidar

Basarnas Sumsel Siagakan Dua Team Rescue di Arena Lomba Bidar
Agustus 20
17:55 2023

VIVA SUMSEL.COM, PALEMBANG – Dalam rangka merayakan HUT Ke-78 Republik Indonesia dan memperingati hari jadi Kota Palembang, Pemerintah provinsi Sumsel melalui Dinas Pariwisata Kota Palembang kembali menggelar Lomba Bidar Tradisional dan Parade Perahu Motor Hias di perairan sungai musi pada minggu (20/08/2023).

Lomba yang menjadi TOP 10 di Calendar of Charming Events 2023 ini diadakan setiap tahun dan menjadi ajang unggulan bagi para pecinta tradisi perahu bidar.

Dalam kesempatan ini kasi sumber daya mewakili Kepala basarnas sumsel menghadiri pembukaan perlombaan bidar tradisional dan parade perahu hias bertempatan di pelataran benteng kuto besak Palembang.

Kegiatan tersebut di buka secara Langsung oleh Gubernur Sumsel, Herman Deru.

Untuk peserta perahu hias berjumlah 30 peserta dengan berbagai ciri khas tersendiri, Sedangkan peserta bidar tradisional yang panjang 50 meter dikayuhkan 55 pendayung berjumlah 8 peserta yang turut serta berpartisipasi menambah kemeriahan dengan mengambil Rute dari pelabuhan 35 ilir dan finish di area Benteng Kuto Besak.

Kasi sumber daya mewakili Kepala Kantor Basarnas Sumsel  saat diwawancari awak media ketika menghadiri acara pembukaan Lomba Bidar Tradisional dan Parade Perahu Motor Hias di pelataran benteng kuto besak mengatakan bahwa Basarnas Sumsel ikut ambil bagian dalam kegiatan tersebut dalam hal pengamanan keselamatan safety di air bagi para perserta lomba dan juga pengunjung.

“Dua team rescue berjumlah 10 orang disiagakan dilokasi kegiatan menggunakan kapal Rescue Boat 403 dan Perahu karet lengkap dengan peralatan pengamanan keselamatan di air,” ujar Samsul.

Ia megatakan, hal ini penting dilakukan dengan tujuan untuk mengantisipasi terjadinya segala sesuatu yang dapat mengancam jiwa manusia, karena kemungkinan terjadinya kecelakaan di perairan selama kegiatan berlangsung sangat besar mengingat banyaknya jumlah peserta lomba dan juga para pengunjung.

 

Editor : Nurmala Dewi

About Author

redaksi Viva Sumsel

redaksi Viva Sumsel

Related Articles

Email Subcribers

Loading

MEDIA PATHNER

BANNER PARTNERSHIP

Kalender

Agustus 2023
S S R K J S M
« Jul   Sep »
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
28293031  

Banner PARTNERSHIP

Karir Pad Widget