Wawako Besuk Erik, Alhamdulillah Kondisinya Semakin Membaik
VIVA SUMSEL.COM, Palembang – Senyum lebar yang terpancar dari raut wajah bocah 14 tahun yang sempat menahan rasa sakit akibat tikaman sesama pelajar yang duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP), kini telah melewati batas kritis. Meskipun masih tahap pemulihan, selama 6 hari di Rumah Sakit AK. Gani M. Erik Valensyah sangat merasa membaik ketika Wakil Walikota Palembang Fitrianti Agustinda membesuknya.
Menurut Fitri saat membesuk, bahwa kondisi adik kita, M. Erik Valensyah direncanakan besok (24/10) direncanakan besok boleh pulang. Meskipun masih pusing dan belum tegak berdiri ia hanya melakukan aktivitas seharian ditempat tidur saja.
“Alhamdulilah kondisinya sudah membaik bahkan sudah bisa berkomunikasi ketika menanyakan apa kabar. Saya sangat tutur prihatin atas kejadian ini, dimana pada hari itu sedang dilaksanakanya kegiatan nasional yaitu hari cuci tangan.
Maka dari itu, kepada seluruh kepala sekolah agar lebih ketat dalam memantau anak didiknya agar tidak lagi terjadi hal yang sama. Untuk Dinas terkait agar lebih memperhatikan seluruh sekolah dan dibuat peraturan mengenai kedisiplinan siswa dalam belajar mengajar,”jelasnya senin (23/10) saat membesuk Erik di RS AK Gani.
Ditempat yang sama, kepala Dinas Pendidikan Ahmad Zulinto menambahkan setelah kejadian kami langsung memerintahkan seluruh kepala sekolah untuk melakukan penertipan kepada seluruh siswa dengan cara menggeledah seluruh tas dan setiap sudut kelas.
“Kejadian ini menjadi suatu pembelajaran untuk kita semua, saya harap tidak terulang kembali kejadian ini.Untuk tersangkah sudah kita berhentikan dari proses belajar dikelas,”tambahnya.
Sementara itu Susi Susanti (34) ibu dari korban menjelaskan kondisinya saat ini masih sedikit sakit, jika ia duduk dan berdiri masih terasa pusing dan nanti jika pulang akan menjalani rawat jalan. Untuk luka jahitan sudah mengering dan tidak menggangu saraf berdasarkan keterangan dari dokter.
“Terima kasih kepada ibu Wakil Walikota Palembang Fitrianti Agustinda sudah menyempatkan diri untuk menjenguk anak saya dan ibu (Wawako) orangnya sangat peduli sekali atas kejadian ini . Saya harap kepada pelaku untuk dihukum seberat-beratnya,”tutupnya.(wan)
There are no comments at the moment, do you want to add one?
Write a comment