Viva Sumsel

 Breaking News

Di Jambi, Pelapor Pungli Diberi Hadiah Rp 1 Juta

Di Jambi, Pelapor Pungli Diberi Hadiah Rp 1 Juta
Oktober 22
16:15 2016

VIVA SUMSEL.COM –  Jambi,  Wali Kota Jambi SY Fasha benar-benar serius ingin memberantas para pegawai negeri sipil (PNS) yang masih suka melakukan pungutan liar.

Kali ini, untuk mempersempit ruang gerak pelaku pungli, Ia memberikan hadiah kepada warga yang melaporkan oknum yang melakukan pungli.

“Jika laporan pungli tersebut terbukti, maka warga yang melaporkan akan mendapatkan uang hadiah sebesar Rp 1 juta,” ujar Fasha seperti diberitakan Jambi Independen (Jawa Pos Group) hari ini.

Selain itu, saat ini pihaknya sudah membuat banner pengumuman di BPMPPT Kota Jambi.

Isinya, bagi warga yang mengetahui adanya pungli, bisa melaporkan langsung ke Wali Kota.

“Oknum tersebut akan saya pecat. Saya juga sudah beberapa kali menonjobkan kepala sekolah dan oknum PNS di lingkungan Pemkot karena terbukti pungli. Hanya saja memang tidak saya ekspose karena kasihan nanti keluarganya,” bebernya.

Pungli lain yang sudah diantisipasi diantaranya saat PPDB (penerimaan peserda didik baru) dimana ada beberapa oknum kepala sekolah yang bermain.

“Saya juga sudah menghapus berbagai pungutan disekolah seperti uang pembangunan dan uang komite sekolah. Sejak saya jadi Walikota sudah saya hapuskan itu semuanya,”bebernya.

Dijelaskannya bahwa pungli juga kerap terjadi dikawasan Pasar Kota Jambi. Menurut Fasha Pemkot telah secara resmi memungut retribusi parkir di kawasan pasar.

Namun saat parkir didalam pasar, warga tidak perlu lagi membayar parkir. Karena sudah membayar saat memasuki pintu masuk portal parkir.

“Memang masih ada oknum-oknum yang memungut parkir lagi didalam. Itu jelas bukan petugas Parkir, kalau petugas Kantor Parkir, tidak boleh lagi meminta uang parkir,” katanya.

Dirinya sudah lama mendapat keluhan tersebut dari masyarakat. Fasha menyarankan agar para pengunjung pasar supaya mengantongi tiket retribusi untuk ditunjukan kepada oknum parkir tersebut.

“Tiket retribusi parkir itu membuktikan agar tidak lagi dipungut parkir didalam. Masyarakat jangan lagi mau bayar biaya parkir kalau sudah bayar retribusi. Kalau ada yang diminta, tolong foto dan berikan ke saya. Akan saya tindak kalau itu oknum Kantor Parkir,” tegasnya.(jpnn)

About Author

redaksi Viva Sumsel

redaksi Viva Sumsel

Related Articles

0 Comments

No Comments Yet!

There are no comments at the moment, do you want to add one?

Write a comment

Only registered users can comment.

Email Subcribers

Loading

MEDIA PATHNER

BANNER PARTNERSHIP

Kalender

Oktober 2016
S S R K J S M
« Sep   Nov »
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930
31  

Banner PARTNERSHIP

Karir Pad Widget