Begal Jadi Sasaran Utama di Operasi Lilin
VIVA SUMSEL.COM – Palembang, Rapat Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) kota Palembang jelang penertiban hari raya Natal dan Tahun Baru 2017 membahas masalah peran serta masyarakat dan aparat dalam menciptakan ruang kondusif dan stabilitas keamanan.
Menurut Walikota Palembang akan terjadi aktivitas yang tinggi di berbagai tempat keramaian. Maka dari itu keamanan hal utama yang harus di dahulukan guna melancarkan semua aktivitas hari besar agama nasrani.
“Ya, sebagai masyarakat yang rukun agama tentunya kita harus saling hormat-menghormati antar umat beragama. Bagaimana pun sikap saling menghargai adalah modal dasar kita agar menciptakan kerukunan umat beragama,” jelas Harnojoyo saat membuka rapat koordinasi Kamtibmas, rabu (21/12/2016).
Ditempat yang sama Kapolresta kota AKBP Wahyu Bintono Hari Bawono Palembang menambahkan Begal sepeda motor menjadi salah satu bagian target dari operasi lilin demi pengamanan menjelang natal dan malam tahun baru.
“Beberapa malam ini kami terus melakukan patroli gabungan bersama anggota TNI di malam hari. Jadi ada beberpa target kita yang menjadi sasaran utama kita selain tempat hiburan dan pelayanan umum.
Belum lagi adanya masalah nasional yang menyangkut pelecehan agama dengan pelaku Gubernur non aktiv Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok menjadi pekerjaan aparat agar lebih peka lagi terhadap ganguan yang timbul dari beberapa unsur seperti permainan isu yang sifatnya memecah bela agama,”
Ia tambahkan ada 74 gereja yang harus diamankan, selain itu juga Mall dan mini market yang ada akan kita tempatkan aparat kepolisian. (Ize)
There are no comments at the moment, do you want to add one?
Write a comment