Viva Sumsel

 Breaking News

Indonesia Targetkan Masuk 10 Besar Asian Games 2018

Indonesia Targetkan Masuk 10 Besar Asian Games 2018
Februari 21
12:01 2017

VIVA SUMSEL.COM, Jakarta – Berbagai langkah persiapan dilakukan Pemerintah untuk menyukseskan pelaksanaan Asian Games akan digelar pada 18 Agustus hingga 2 September 2018 di Jakarta, Palembang, Banten, dan Jawa Barat. Untuk itu pemerintah menargetkan masuk 10 besar dalam ajang adu gengsi antar negara di Asia itu,

Hal itu diungkapkan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani usai memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Tingkat Menteri Progress Penyelenggaraan Asian Games XVIII Tahun 2018 di Jakarta, Selasa (20/2).

Rakor dihadiri oleh Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo, Menteri Kesehatan Nila F Moeloek, Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi, Mensos Khofifah Indarparawansa, Kepala Bekraf Triawan Munaf, Ketua KONI Tono Suratman, Wakil Ketua KOI Mudai Madang dan Gubernur Sumsel Alex Noordin.

“Target Asian Games 2018 Indonesia peringkat delapan atau 10 besar. Diperlukan 15 medali emas untuk menempati peringkat tersebut,” kata Puan seperti diberitakan Antara.

Meski begitu, dia mengharapkan para atlet Indonesia untuk meraih lebih banyak medali emas dan meraih peringkat yang lebih tinggi dari peringkat delapan. “Agar Indonesia menjadi tuan rumah bukan hanya sukses penyelenggaraan tapi tuan rumah dari prestasi juga,” ujarnya.

Puan mengatakan, pelaksanaan Asian Games 2018 menjadi hajatan besar bangsa Indonesia. Sehingga dia meminta semua kementerian/lembaga berkomitmen untuk ikut menyukseskannya.

“Selain menggenjot pembangunan infrastruktur sebagai tempat venue menggelar kejuaraan, kita juga melakukan berbagai persiapan untuk meraih prestasi,” jelasnya.

Rakor ini juga bertujuan untuk memantau perkembangan persiapan Asian Games 2018 dan rencananya akan digelar setiap bulan. Dengan begitu diharapkan koordinasi lebih efektif dalam mengambil kebijakan dan upaya untuk mempersiapkan penyelenggaraan Asian Games 2018 akan optimal.

“Semua sudah dilakukan pembenahan dan terus dilakukan dalam 17 bulan ke depan akan digelar Asian Games. Setiap saat dan periodik kita laporkan ke Presiden Jokowi,” ungkapnya.

Dia menegaskan Kementerian Pemuda dan Olahraga beserta Satuan Pelaksana Program Indonesia Emas (Satlak Prima) dan Komite Olahraga Indonesia (KOI) terus berkoordinasi untuk menyelesaikan penyiapan atlet dan juga penyiapan penyelenggaraan.

Sebelum pesta olahraga tersebut diselenggarakan, akan digelar percobaan acara pada bulan Oktober hingga November 2017 dengan melibatkan 10 hingga 15 negara peserta dan mempertandingkan 10 cabang olahraga. Percobaan tersebut diharapkan dapat mengetahui kesiapan Asian Games 2018 dari segi infrastruktur dan atlet.

“Dari sisi infrastruktur juga sudah mulai menunjukkan progress, dan pada Oktober 2017 sudah bisa dilakukan tes even memakai venue yang ada,” terangnya. (merdeka.com).

About Author

redaksi Viva Sumsel

redaksi Viva Sumsel

Related Articles

0 Comments

No Comments Yet!

There are no comments at the moment, do you want to add one?

Write a comment

Only registered users can comment.

Email Subcribers

Loading

MEDIA PATHNER

BANNER PARTNERSHIP

Kalender

Februari 2017
S S R K J S M
« Jan   Mar »
 12345
6789101112
13141516171819
20212223242526
2728  

Banner PARTNERSHIP

Karir Pad Widget