Viva Sumsel

 Breaking News

Kang Epy Kusnandar Bersyukur Pada Herbal Indonesia

Kang Epy Kusnandar Bersyukur Pada Herbal Indonesia
Oktober 20
13:35 2017

VIVA SUMSEL.COM, Jakarta – Aktor komedian Epy Kusnandar atau yang akrab disapa Kang Epy turut hadir dalam acara Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Perkumpulan Pengobat Alternatif Tradisional & Ramuan Indonesia disingkat PePATRI, Kamis (19/10)

Kehadiran pemeran Kang Mus dalam sinetron Preman Insyaf ini cukup mengagetkan peserta Rakernas yang digelar di Hotel Narita Tangerang. Pasalnya, Kang Epy memang tidak termasuk peserta atau tamu undangan yang diagendakan oleh panitia.

“Kehadiran saya dalam acara ini adalah sebagai bentuk rasa syukur saya pasa herbal Indonesia, disamping itu juga sebagai dukungan saya secara penuh kepada PePATRI,” katanya di hadapan peserta Rakernas.

Seperti ramai diberitakan beberapa waktu lalu, Kang Epy dinyatakan mengidap kanker otak stadium akut. Bahkan, akibat ganasnya penyakit tersebut secara medis usianya sudah tidak lama lagi.

“Waktu itu umur saya diperkirakan tinggal 3 bulan lagi. Tapi saya tidak lantas putus asa. Saya mencoba mencari jalan alternatif untuk kesembuhan. Setelah konsisten mengkonsumsi herbal Alhamdulillah saya masih diberi umur panjang,” tegas Kang Epy.

Dirinya berharap PePATRI  dapat menjadi organisasi yang menjadi standard profesional pengobat alternatif khususnya herbal. Dengan demikian kehadirannya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat.

“Jangan sampai kehadiran pengobat alternatif selalu mendapat stigma negatif. Saya yakin PePATRI akan mengubah citra pengobatan alternatif di Indonesia,” pungkas Kang Epy. (anz).

Rakernas PePATRI

Epy Kusnandar turut hadir dalam acara Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Perkumpulan Pengobat Alternatif Tradisional & Ramuan Indonesia

 



About Author

redaksi Viva Sumsel

redaksi Viva Sumsel

Related Articles

0 Comments

No Comments Yet!

There are no comments at the moment, do you want to add one?

Write a comment

Only registered users can comment.

Email Subcribers

Loading

MEDIA PATHNER

BANNER PARTNERSHIP

Kalender

Oktober 2017
S S R K J S M
« Sep   Nov »
 1
2345678
9101112131415
16171819202122
23242526272829
3031  

Banner PARTNERSHIP

Karir Pad Widget