Puluhan Merek Usaha Waralaba Bakal Ramaikan IFBC 2023 Palembang
VIVA SUMSEL.COM, PALEMBANG – Berwirausaha kini banyak dipilih masyarakat terkait kemandirian finansial dan pemberdayaan sumber daya daerah. Abhinaya gen-z berdikari dalam bisnis tidak kalah dengan kalangan purnabakti berdasarkan data pengunjung IFBC dalam 5 tahun terakhir.
Public Relation PT Neo Expo Promosind, Fredy Ferdianto, mengatakan konsep bisnis waralaba (franchise) masih menjadi primadona, karena dinilai sudah mapan dan terbilang mudah dijalankan. Asosiasi Franchise Indonesia (AFI) dan Neo Expo Promosindo (Neoexpo) kembali menggelar rangkaian pameran nasional Info Franchise and Business Concept (IFBC) 2023 di PSCC Palembang Icon Mall yang berlangsung pada Jumat (28/07) hingga Minggu (30/07/2023).
Mengangkat tema “Beyond Entrepreneurship” (“Memaknai Kewirausahaan”), pameran buka pukul 10.00-20.00 WIB dan dimeriahkan oleh lebih dari 45 merek franchise, peluang usaha, UMKM dan business support baik nasional maupun internasional. Sejumlah merek usaha ternama dan edukasi wirausaha terkini pun turut hadir pada pameran ini.
Opening Ceremony pameran dijadwalkan akan dibuka oleh Menteri Koperasi & UKM Republik Indonesia Drs. Teten Masduki, bersama Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru, S.H., M.M., Sultan Palembang Darussalam, Ir. H. Mahmud Badaruddin, serta Walikota Palembang, H. Harnojoyo, S.Sos.
“Pada penyelenggaraan IFBC tahun ke-17 dan kali ke-162 ini, selama tiga hari terdapat sejumlah acara seminar terbuka, bincang wirausaha inspiratif, kurasi produk, serta konsultasi bisni,”ujar Fredy.
Ferdy menambahkan, pameran rangkaian nasional IFBC 2023 akan hadir di Tangerang, Bandung, Palembang, dan Surabaya. Mengawali rangkaian IFBC 2023 di ICE BSD Tangerang pada bulan Maret lalu, IFBC akan secara konsisten mendukung pertumbuhan pelaku usaha dari UMKM hingga waralaba.
Dapat dijumpai sejumlah Asosiasi dan Komunitas UMKM Palembang serta Sumatera Selatan, UMKM Binaan Sahabat UKM turut hadir memeriahkan agenda sekali dalam setahun tersebut.
Hadir pula Ketua Kehormatan Asosiasi Franchise Indonesia, Drs. Anang Sukandar, CFE., Sekjen Sahabat UMKM Bapak Faisal Hasan Basri, dan sejumlah pebisnis waralaba nasional.
“Pameran ini dihadiri lebih dari 45 merek usaha waralaba, peluang usaha, investasi, distributor, keagenan, kemitraan serta penunjang bisnis untuk dapat giatkan masyarakat berwirausaha di masa endem,”imbuhnya.
Pengunjung dapat melihat berbagai penawaran menarik untuk investasi, mulai dari Rp 5 jutaan hingga ratusan juta rupiah. Tersedia diskon besar membeli usaha dan dapatkan bonus kemitraan selama pameran berlangsung.
Hadirkan ragam usaha kekinian
IFBC 2023 Palembang menghadirkan berbagai usaha kuliner kekinian dan viral di antaranya bisnis ice cream, coffee shop dan minuman yakni Wedrink, XiBoBa, Xibo Bikes, Xiyue, Minum Es Indonesia, Ducok & Pucok Juara, Es Teler Kapten, Tea Break, Holly Tea, Kopi Dari Hati, serta Tentang Kopi.
Sedangkan kuliner kekinian dapat ditemui antara lain Xiji, Mo Tahu Aja, C’bezt Fried Chicken, Yasaka Fried Chicken, Bakso KampungQu, Shimura Takoyaki, Istanbul Kebab, Pide Turkish Pizza, Mie Gacorin, Ayank Steak serta Minang Sepakat.
Pada sektor bisnis ritel, hadir antara lain Alfamart, Erafone, Air Minum Biru LG Commercial Laundry, dan Bima Mandiri. Netto Laundromat dapat menjadi pilihan bisnis jasa binatu yang semakin berkembang.
Bagi peminat bisnis pendidikan bisa temui Super Brilliance Kidz, Eye Level dan I Can Read. Peminat bisnis jasa perawatan diri, kecantikan, dan kesehatan, dapat berdiskusi pada stan usaha Roemah Rempah Spa by Royal Garden dan Madeena Skin Clinic.
Terdapat juga barbershop seperti The Ajudan dan Barberpedia. Untuk bisnis carwash terdapat pula bisnis Washmart.
Meningkatkan kinerja bisnis para pelaku usaha, hadir penunjang bisnis antara lain iSeller, Olsera, dan Cashlez. Tersedia home appliances penunjang bisnis seperti Varmare.
Bagi peminat jasa home cleaning service dapat menjumpai CSR Cleaning. Dapat ditemui pula bisnis jasa pengiriman yakni Tridi Logistics.
Sejalan dengan konsistensi IFBC 2023 untuk menggiatkan UMKM, dapat dijumpai Sahabat UMKM, Komunitas dan Asosiasi lokal Sumatera Selatan. Hadir diantaranya TDA Palembang, Rumah BUMN Sumsel, IKABOGA, GAPEHAMM, ASPPEK, IPMA, Asyik Suka, South Sumatera Coffee Master, serta komunitas wirausahalainnya.
Pada deretan stan kuliner siap saji dapat ditemui Pempek D3by Ungu Kitchen, Pempek Syamil, Waroeng Bu’nga, Pempe Wak Ino, Bakso Palembang Anget & Salsa Burger, dan Mie Ayam Bakso Mas Harun.
Beragam Program Mendukung Wirausaha & Calon Wirausaha
Dalam rangka memaknai kewirausahaan (beyond entrepreneurship), IFBC menghadirkan wawasan serta edukasi wirausaha seputar franchise (waralaba) yakni seminar terbuka “Tranformasi UMKM Menjadi Waralaba,” “8 Formula UMKM Naik kelas,” kurasi produk UMKM Menembus Pasar Jepang, launching produk/bisnis, diskusi wirausaha inspiratif, demo produk dan terdapat sejumlah bincang bisnis kuliner di panggung acara yang dapat memberikan sudut pandang baru berbisnis kuliner.
Pengunjung dapat berkonsultasi bisnis bersama DK Consulting mengenai kendala bisnis. Serta berdiskusi bersama di stand kesekretariatan asosiasi dan komunitas Sumatera Selatan
Editor : Muhardi Aanz