Viva Sumsel

 Breaking News

Bocah 6 Tahun Tenggelam di Selokan Perumahan Gading Mansion

Bocah 6 Tahun Tenggelam di Selokan Perumahan Gading Mansion
November 19
08:53 2024

VIVA SUMSEL.COM, PALEMBANG – Seorang bocah atas nama Atha Paris (6) dilaporkan tenggelam di selokan perumahan Gading Mansion Kelurahan Karya Baru, Kecamatan Alang – Alang lebar, Palembang, Senin (18/11/2024) sekitar pukul 17.30 WIB

Kepala Kantor SAR Palembang melalui Kasi Operasinya Manca Rahwanto, S.E., mengatakan bahwa pihaknya mendapatkan informasi kejadian tersebut pada senin sekitar pukul 19.30 WIB.

Berdasarkan informasi tersebut Mamca langsung memerintahkan satu tIm Rescuenya untuk berangkat menuju lokasi kejadian guna melakukan pencarian terhadap korban.

kejadian berawal pada senin sore sekira pukul 17.00 WIB, saat hujan deras korban bersama temannya mandi hujan di sekitaran rumahnya, dikarenakan hujan yang semakin deras menyebabkan lingkungan di wilayah perumahan tersebut mengalami banjir dan korban terpeleset masuk selokan sehingga menyebabkan korban hanyut terseret arus banjir.

“Saat ini kita masih melakukan pencarian bersama Tim SAR Gabungan,”ujar Manca.

Untuk metode pencarian kita lakukan dengan membagi Tim SAR Gabungan menjadi Dua (2) Search And Rescue Unit (SRU). SRU 1 melakukan pencarian dengan cara menyisir selokan hingga ke rawa-rawa, sedangkan SRU 2 melakukan pencarian dengan menyisir genangan-genangan banjir di perumahan tersebut.

“Semoga dengan berbagai upaya ini korban dapat segera ditemukan,”harapnya.

Selama berlangsungnya operasi SAR turut melibatkan unsur SAR dari Kantor SAR Palembang, TNI/Polri, Masyarakat dan pihak keluarga.

 

Editor : Muhardi Aanz

About Author

redaksi Viva Sumsel

redaksi Viva Sumsel

Related Articles

Email Subcribers

Loading

MEDIA PATHNER

BANNER PARTNERSHIP

Kalender

November 2024
S S R K J S M
« Okt   Des »
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
252627282930  

Banner PARTNERSHIP

Karir Pad Widget